Ojenews.com Dumai Riau,-Jumat 19 November 2021.Masyarakat dan para pelajar dengan antusias menjadi peserta vaksinasi masal yang diadakan Polairud Polres Dumai dalam rangka HUT Polairud ke 71.
Acara yang digelar di gedung Jala Citra Polres Jalan Sudirman Kelurahan Bulu Kasap Kecamatan Dumai Timur, dan dihadiri Kapolres Dumai, Kasat Polairud Dumai, Kabak Ops Polres Dumai beserta jajaran Polres Dumai dan para tenaga medis.
Acara vaksin tersebut disambut baik oleh masyarakat dan para pelajar. Melihat sambutan masyarakat dan para pelajar yang sangat antusias itu membuat Kasatpol Airut Budi Rahmadi merasa bangga. Terlebih lagi masyarakt tidak hanya datang dari dalam kota namun juga datang dari luarkota Dumai.
“Semoga dengan kita mengadakan vaksinasi ini kita makin jauh dari virus covid-19 ini dan perekonomian masyarakat kembali normal,”harap Kasatpol Airut Budi Rahmadi. Kegiatan berjalan lancar dan tetap mematuhi prokes.