Kapolda Riau, Irjen. Pol. Mohammad Iqbal, S.I.K., M.H Hadiri Acara Peresmian Kantor Pelayanan Terpadu Polres Rohil

Ojenews.com Rohil Riau,-Kapolda Riau, Irjen. Pol. Mohammad Iqbal, S.I.K., M.H mengunjungi Kabupaten Rokan Hilir dalam rangka acara peresmian kantor Pelayanan Terpadu Polres Rohil.

Rombongan disambut Bupati Rokan Hilir Aprizal Sintong,S.Ip yang diwakili oleh
wakil Bupati Rokan Hilir H. Sulaiman SS MH didampingi Kapolres Rohil AKBP Andrian SH, Sik,Msi, Dandim 0321 Rohil Letkol INF Muhamad Erfani SH, M,Tr (Han ), Kepala Kejaksaan Negeri Rokan Hilir Yuliarni apy SH MH.

Acara di selenggarakan di depan kantor Polsek Bangko Jalan Perwira  Bagan Siapi-api Kecamatan Bangko Kabupaten Rokan Hilir, selain peresmian gedung kantor Pelayanan Terpadu Polres Rokan Hilir tersebut, Kapolda Riau, Irjen. Pol. Mohammad Iqbal, S.I.K., M.H juga menyerahkan kaki palsu untuk disabilitas dan juga beberapa bingkisan buat mereka yang menerima bantuan.

Acara berjalan dengan sukses dan diakhiri dengan foto bersama, dan sebelum kembali ke Pekanbaru rombongan beristirahat di rumah dinas Bupati.(jum).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *