Tournamen Sepak Bola Koto Ranah, Seluruh Tim Rebutkan Piala Muhammad Aidi, SH

Ojenews.com.Rohul.Riau.

Negeri Seribu Suluk-Satu tahun masa pimpinan Syafrizal, Kepala Desa Koto Ranah, Puluhan Tim Sepak Bola Se-riau ikuti pertandingan tournamen sepak bola Desa Koto Ranah, Kecatan Kabun Kabupaten Rokan Hulu dalam memperebutkan piala M.Aidi,SH Cup I.

Open tournamen ini diselenggarakan oleh pemerintah desa koto ranah, bekerjasama dengan anggota DPRD Rohul yang berasal dari kabun, Muhammad Aidi, SH

Turut hadir pada acara ini anggota DPRD Rohul, M.Aidi, SH. Camat Kabun, Kades Koto Ranah, 500 Mahasiswa Universitas Pasir Pengaraian, mantan Korcam Kuliah Kerja nyata Kecamatan Kabun, Alfa Syahputra, Kapolsek Kabun, tokoh muda Koto Ranah, tokoh adat dan tokoh masyarakat koto ranah.

Open tournamen  yang dibuka secara resmi oleh Anggota DPRD Rohul, Muhammad Aidi, SH ditandai dengan penendangan bola perdana pada open tournamen ini. Jumat Sore, 23 Februari 2018.

Muhammad Aidi,SH anggota DPRD Rohul nyatakan dirinya siap untuk mendukung kegiatan yang di taja oleh pemerintah Desa Koto Ranah.
“semoga acara ini berjalan dengan lancar, baik itu pertandingannya, hingga ke penyerahan piala dan penutupannya” jelasnya.

Terlihat pada hari pembukaan tornamen partai perdana bertanding antara Tim Kampar FC dengan Tim Kasikan FC dengan score sementara hingga dipukul 17.08 WIB 1-0, 1 score unggul oleh tim Kasikan FC.

Selanjutnya, Anang Perdana Putra, S.STP berpesan kepada seluruh peserta dan tim yang akan berlaga, agar selalu menjunjung sportivitas dan semangat Fire Play.
“pada hari ini bersama kita saksikan open tournamen sepakbola koyo ranah. Mudah-mudahan dengan tornamen ini kita bisa menggelorakan kembali semangat olah raga sepak bolanya” tandasnya.

Disamping itu, Syafrizal selaku Kades Koto Ranah menjelaskan bahwa tournamen ini merupakan tournamen pertama dalam ia menjabat sebagai Kades Koto Ranah, dan akan dilaksanakan untuk setiap tahunnya. (oje)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *