SMA Negeri 8 Pekanbaru Menggelar Karya P5 Kelas 10 Dalam Tema Bangunlah Jiwa Ragamu Melalui Sopan dan Santun

Ojenews.com Pekanbaru Riau,-SMA Negeri 8 Pekanbaru yang beralamat di Jalan Abdul Muis No.14, Cinta Raja, Kecamatan Sail Kota Pekanbaru, Riau menggelar karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) kelas 10 yang dikemas dalam Action Role Playing Pelajar yang bertemakan “Bagunlah Jiwa Ragamu Melalui Sopan dan Santun ” dengan topik Dimana ada Sopan disitu ada Santun. Acara di pusatkan di Anjungan Teater Idrus Tintin komplek MTQ Jalan Sudirman Pekanbaru, Jum’at (04/10) pagi.

Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya disusul dengan mars SMA Negeri 8 dan diakhiri dengan mars Merdeka Belajar, acara gelar karya P5 siswa kelas 10 SMA Negeri 8 Pekanbaru dimulai dengan do’a.

Dalam kesempatan arahannya Kepala SMA Negeri 8 Pekanbaru H.Tavip Tria Candra,S.Pd.MM menyampaikan bahwa acara yang dikemas dalam Action Role Playing Pelajar atau disebut dengan Bermain Peran dengan tema Bangunlah Jiwa Ragamu Melalui Sopan dan Santun dengan topik Dimana Ada Sopan disitu Ada Santun adalah puncak dari P5 siswa Kelas 10.

“Hari ini kita akan menyaksikan Action Role Playing Pelajar siswa kelas 10 dan ini merupakan puncak dari P5 yang siswa pelajari. Dengan tema Bangunlah Jiwa Ragamu Melalui Sopan dan Santun mengangkat topik Dimana Ada Sopan Disitu Ada Santun,”sebutnya.

Beliau juga mengharapkan melalui momen pagelaran P5 kelas 10 ini dapat membawa perubahan sikap bagi siswa menjadi berprilaku sopan dan santun.

“Saya mengharapkan momen Action Role Playing Pelajar atau yang disebut dengan bermain peran ini dapat membawa kebaikan bagi mereka dan diimplementasikan dalam kehidupan sehari hari baik disekolah maupun dirumah,”harap H.Tavip Tria Candra,S.Pd.MM.

Disamping itu Wakil Bidang Humas SMA Negeri 8 Pekanbaru Ibu Samhati,S.Pd yang didampingi Ketua Pelaksana Pagelaran P5 Kelas 10 Putra Andres Pratama, menyebutkan Pagelaran P5 kelas 10 SMA Negeri 8 Pekanbaru dirangkai dalam tajuk Roll Play atau bermain peran, merupakan salah satu bentuk dari aksi nyata dari tema P5 yang diangkat.

“Pada kesempatan ini P5 kelas 10 SMA Negeri 8 Pekanbaru mengangkat tema Bangunlah Jiwa dan Raga Dengan Topik Dimana Ada Sopan Disitu Ada Santun. Dalam pergelaran ini, setiap kelas diberikan kesempatan untuk memberikan dan mengkampanyekan terkait perbuatan yang melanggar sopan santun serta memberikan pesan sopan santun yang harus diterapkan dalama kehidupan sehari hari, jadi dalam pagelaran ini banyak nilai nilai positif yang dapat diadopsi siswa untuk direalisasikan dalam bermasyarakat,” ucap Buk Samhati yang didampingi Bapak Putra Andres Pratama.

Ditambahkannya, bahwa dikesempatan pagelaran tersebut masing masing kelas secara bergilir menampilkan kreatifitas mereka momen ini juga sekaligus menjadi ajang unjuk talenta mereka,”tutup Ibu Samhati.

Acara yang dibuka langsung oleh Kepala SMA Negeri 8 Pekanbaru Tavip Tria Candra,S.Pd.MM itu dihadiri oleh sejumlah majelis guru SMA Negeri 8 Pekanbaru.Selain dari Kepala Sekolah Tavip Tria Candra,S.Pd.MM hadir juga Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Drs.Jokomahendro,MM Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Reni Erita,S.Hum Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas Ibu Hj.Samhati,S.Pd Kordinator sekaligus Ketua panitia acsra Bapak Putra Andres Pratama.

Acara pagelaran P5 dari awal hingga akhir berjalan sukses dannmeriah, dan diakhir acara dilakukan sesi foto bersama.(dy).

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *