Pasir Pengeraian-Mendagri keluarkan SK Pengaktifan Bupati Rohul Suparman S.sos M.si Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, akhirnya menanda tangani serta mengeluarkan SK pengaktifan kembali H. Suparman, S.Sos,M.Si, sebagai Bupati Rokan Hulu setelah dinonaktifkan pasca ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK beberapa waktu lalu.
Menurut Sumarsono, Direktur Jendral Otonomi Daerah (Dirjen Otda) Kemendagri, SK pengaktifan tersebut sudah keluar dan bisa diambil Pemprop Riau untuk diserahkan oleh Gubernur kepada Bupati.
“Betul, SK-nya sudah keluar dan bisa diambil Pemprov Riau dan diserahkan ke-Bupati oleh Gubernur atau yang mewakili,”kata Sumarsono yang juga mantan Plt Gubernur DKI Jakarta itu, Rabu (17/5/2017) di
Jakarta.
Disebutkan Sumarsono, saat ini pihaknya sedang menunggu Pemprov Riau untuk mengambil SK pengaktifan Suparman tersebut di Kemendagri.
“Ini nunggu orang Pemprov Riau untuk mengambil SK. Lebih cepat tentu lebih baik,” tegasnya.
Sementara itu di Pasir Pengaraian Ibu Kota Rokan Hulu (Rohul), kabar telah keluarnya SK pengaktifan Suparman itu disambut dengan suka cita dan rasa syukur mendalam.
“Alhamdulillah wa syukurillah, doa masyarakat Rohul sudah diijabah Allah dan juga berkat kesabaran pak Suparman,” kata Khalifah Ade Hudayana, Ketua Harian Thariqat Naqsabandiyah Rohul, Rabu (17/5/2017).