Dra.Hj.Emi Safitri Mursini Lepas Pawai Karnaval

Ojenews.com Kuansing Riau.
Bosatu Nogori Maju Taluk Kuantan,-Bersempenaan dengan hari HUT Republik Indonesia yang ke-74 tahun pada tahun 2019, Ibu Bupati Hj.Emi Safitri Mursini melepas pawai Karnaval tingkat TK dan SD Se-Kuantan Tenggah Selasa (13/8 2019) di lapangan Limono Taluk Kuantan.

Pawai karnaval tingkat TK Dan SD kali ini diikuti tingkat TK sebanyak 27 sekolah TK se-Kuantan Tengah sementara untuk tingkat SD diikuti sebanyak 32 SD se-Kuantan Tengah.

Dalam penampilan bermacam-macam atraksi dan tampilan seperti kesenian, adat istiadat, profesi dan keagamaan,dan berbagai pakaian adat seluruh indonesia.

Selanjutnya dalam arahan Ibu bupati Hj.Emi Safitri mengatakan acara Karnaval ini sebagai ajang silaturrahmi guru, murid dan orang tua maupun dari sekolah lain.

“Marilah kita laksanakan karnaval ini dengan lancar dan aman. Sebagai orang tua murid marilah kita beri kepercayaan kepada anak kita untuk melakukan karnaval ini dengan membiarkan anak kita berbaris dengan rapi dan juga tidak ikut berbaris dengan anak agar mudah tim dari penilai untuk memberikan nilai kesetiap kelompok atau sekolah

,”himbaunya.

Diacara pelepasan Karnaval tingkat TK dan SD tersebut juga dihadiri oleh Ibu Yuni Warti Halim, Hj Indra Luswary Mampanini dan beserta ibu Kabag di lingkungan Pemkab Kuantan Singingi. Arak arakan karnaval dilepas dari lapangan Limono terus berputar kearah taman Jalur dan berakhir kembali kelapangan Limon.(neneng)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *