Ojenews.com Pekanbaru Riau
Negeri Melayu Smary City-Hari Raya Idul Adha yang identik dengan pemotongan hewan kurban menjadi sarana menumbuhkembangkan pola pikir kreatif dan sekaligus pengungkil kearifan lokal.Pasalnya, panitia kurban SMA Negeri 7 Pekanbaru dalam pelaksanaan prosesi pemotongan dan pendistribusian daging kurabn tampil berbeda dengan panitia kurban kebanyakan.
Sekolah yang di pimpin oleh DR.Hj.Nurhafni,M.Pd ini melaksanakan pemotongan hewan kurban pada Selasa 13 Agustus 2019 pagi dengan jumlah sapikurban sebanyak 4 ekor, dan akan didistribusikan kepada 315 penerima.Sementara itu peserta kurban yang terdiri dari tenaga kependidikan SMA Negeri 7 ditambah dengan para orang tua murid.
Dalam Negeri 7 kali ini ada yang berbeda dari sebelumnya. Dimana 315 Besek yang berbahankan daun Kelapa telah dipersiapkan panitia pelaksana kurban sebagai wadah daging kurban untuk pengganti kantong plastik yang selama ini acap digunakan dalam pendistribusian daging kurban.
Terkait perihal tersebut, Kepala SMA Negeri 7 Pekanbaru DR.Hj.Nurhafni,M.Pd mengatakan,tahun ini pihaknya menyediakan 315 besek yang terbuat dari daun Kelapa pengganti kantong Plasik sebagai wadah daging kurban.
“Kita melibatkan para siswa dan guru dalam prosesi pelaksanaan pemotongan sapi kurban. Dimana kita mengganti kantong plastik dengan Besek.Semuanya ini kita lakukan selain menjaga dan mengurangu penggunaan kantong plastik juga sekaligus mengangkat kearifan lokal,”Urainya.
Dikatakan Hj.Nurhafni,M.Pd, anyaman daun kelapa yang di anyam oleh siswa itu merupakan kearifan lokal dan sebagai upaya mengurangi penggunaan kantong plastik disekolah tersebut.
“Selain pengungkil kearifan lokal, Besek daun Kelapa itu juga dapat bermanfaat banyak bagi kita.Dimana dalam membuat dan menganyam Besek itu dikerjakan siswa secara bersama. Kondisi itu dapat menumbuh kembangkan kebersamaan yang dalam bagi siswa. Untuk menciptakan generasi emas, kita dituntut untuk menuntun mereka dalam mengkreasikan diri diberbagain hal,”jelaskan Hj.Nurhafni.
Lebih jauh dikatakannya, dimana tujuandari pelaksanaan pemotongan hewan kurban itu selain menjalankan ibadah kurban sesuai dengan ajaran agama Islam,juga dapat memupuk rasa kepedulian sosial pada siswa.(dy).