DR.H.Ismardi ILiyas,M.Ag Resmi Jabat Kepala Dinas Pendidikan Pekanbaru

Ojenews.com Pekanbaru Riau
Negeri Smart City Madani,-DR.H.Ismardi Iliyas,M.Ag Resmi dilantik sebgai Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru. Pelantikan itu langsung dilakukan Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru H.Muhammad Jamil,M.Ag.M.Si bertempat di Aula komplek perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya,Senin (7/12/2020).

Dalam arahannya Sekdako Pekanbaru HM.Jamil mengingatkan Kepala Dinas Pendidikan yang baru dilantik agar bisa mempersiapkan belajar tatap muka pada tahun 2021 mendatang,harus memastikan seluruh sekolah dapat dan harus mengikuti serta menerapkan protokol kesehatan saat belajar tatap muka nanti.

“Matangkan persiapan sedari kini, seluruh sekolah harus menerapkan protokol kesehatan dan Kadisdik juga harus mempersiapkan teknis belajar tatap muka pada awal tahun depan,”kata Sekda.

Ismardi Ilyas dipercaya memimpin Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru setelah menjalani seleksi terbuka atau assesment.Sebelumnya Ismardi Iliyas menjabat sebagai Sekretaris sekaligus Plt Kadisdik untuk menggantikan Abdul Jamal yang kini sebagai Kepala Disnaker kota Pekanbaru.

sekdako HM.Jamil berpesan agar Ismardi bisa bersinergi dengan OPD lainnya dalam menjalankan tugas. Hal ini sesuai arahan dari Wali Kota Pekanbaru.

“Kadisdik harus bisa berkerjasama dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain. Ikuti tufoksi sebagai kepala dinas pendidikan,” tegas Sekda.(dy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *