Ojenews.com.Rohil.Riau.
Bagansiapiapi-Pemkab Rohil bersama instansi terkait menggelar Apel kesiapan satuan satgas bencana karhutla terkhusus di wilah Kabupaten Rokan Hilir tahun 2017. Apel kesiapan tersebut berlangsung Selasa 7 Februari 2017 Pukul 08.00 wib bertempat di Taman Budaya Batu 6 Jalan Komplek Perkantoran Kepenghuluan Bagan Punak Meranti,Kecamatan Bangko.
Acara apel dipimpin langsung oleh Bupati Rokan Hilir H.Suyatno dan dihadiri oleh Kapolres Rohil diwakili oleh Kabag Ops Polres Rohil Kompol M. Idris, Dandim 0321 Rohil Letkol Arh. B. Sukisworo,Ketua DPRD, Sekda Kab. Rohil Drs. Surya Arfan Msi, Para Asisten Pemkab Rohil, Para Kadis, Kabid, Kabag, Kasubag dan Kasi dilingkungan Pemkab Rohil, Kapolsek Bangko Kompol Agung Triadi SIK, Danramil Bangko Mayor Edi Yanto, Para Camat Se-Kab. Rohil, Para Kapolsek jajaran Polres Rohil Dan Tamu Undangan yang lainnya.
Selain itu Giat apel ini juga diikuti oleh 2 Pleton Gabungan Polres dan Polsek Polres Rohil, 1 Pleton Dari Kodim 0321 Rohil, 1 Pleton Satpol PP Pemkab. Rohil, 1 Pleton Dishub Kab. Rohil, 1 Pleton Dari BPBD Kab. Rohil, 2 Pleton Pemadam Kebakaran Pemkab. Rohil, Tim Pemadam Kebakaran dari PT. Jatim Jaya Perkasa, 1 Pleton dari Dinas Kesehatan Pemkab Rohil serta masing-masing 1 Pleton tiap-tiap Dinas/Kantor/Badan, 1 Pleton Pemadam Kebakaran dari PT. Sindora, 1 Pleton dari Pramuka.
Keterangan ini di sampaikan Kapolres Rokan Hilir,AKBP Henry Posma Lubis SIk,MH.melalui Kasubag Humas Polres Rohil Aiptu Yusran Pangeran Chery SH,selasa(7/2/2017).
Dipaparkannya,bahwa dalam Pelaksanaan Apel tersebut Bupati H.Suyatno mengharapkan Kesiapan dari Semua instansi penaganan Bencana Karhutla bukan Hanya sekedar di tangan TNI/Polri saja tetapi setiap elemen yang ada diwilayah Kabupaten Rokan Hilir turut berperan aktif guna mencegah kebakar hutan dan lahan.
Pada Kesempatan apel ini juga, Bupati Rohil telah menandatangani MOU dengan Pihak Perusahaan yang ada diwilayah Kabupaten Rokan Hilir dalam konteks adalah Penanganan Bencana Karhutla.
Setelah Pelaksanaan Apel Selesai Pemkab Rohil memberikan Bantuan Berupa Mesin Pompa air Merk KOHLER sebanya 2 ( Dua )unit untuk BPBD Kabupaten Rokan Hilir dan masing-masing 1(satu) unit untuk Kecamatan diwilayah Kabupaten Rokan Hilir Selanjutnya dilaksanakan Simulasi Pemadaman Kebakaran oleh BPBD Rohil dan Tim Damkar Pemkab Rohil.
“Apel Kesiapan Satgas Bencana Karhutla Pemkab Rohil tahun 2017 berakhir Pukul 09.00 wib, selama apel berlangsung situasi aman terkendali,”ucap Pangeran.(jum/auz).