Sekretariat DPRD Provinsi Riau Raih Juara Satu Turnamen Futsal Hari Jadi Riau Ke-65

Ojenews.com Pekanbaru Riau,-Sekretariat DPRD Provinsi Riau meraih juara 1 dalam turnamen futsal yang diadakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau di Lapangan 3F Arengka dalam rangka memeriahkan hari jadi Provinsi Riau ke-65, Senin (08/08/2022).

Turnamen yang dilaksanakan pada tanggal 4-6 Agustus 2022 ini, diikuti oleh seluruh OPD di Provinsi Riau.

Sekretariat DPRD Provinsi Riau telah mengikuti beberapa babak penyisihan hingga lolos ke babak final dan bertanding dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau.

Pada babak final, Sekretariat DPRD Provinsi Riau meraih skor 6-3 atas PWI Riau. Sehingga Sekretariat DPRD Provinsi Riau meraih juara satu pada turnamen tersebut.

Sementara itu, juara II diraih oleh PWI Riau, dan juara III diraih oleh Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Riau.

Kemudian, dilakukan penyerahan piala dan medali secara simbolis kepada para juara yang diserahkan oleh Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Disperindagkop UKM) Riau Taufiq OH.

Menurut informasi, piala dan medali para juara akan diserahkan kembali pada upacara peringatan HUT Provinsi Riau ke-65 di Kantor Gubernur. (Adv)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *