MTQ XL Provinsi Riau Berakhir, Bengkalis Peringkat Tiga

Ojenews.com Bagansiapiapi Riau,-Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XL Tingkat Provinsi Riau 2022 resmi berakhir, Jum’at (29/7/22) malam. Dievent religi tahunan tersebut, Kafilah Kabupaten Bengkalis menempati urutan ketiga. Hadir dalam penutupan itu Sekdakab Bengkalis H. Bustami, HY, mewakili Bupati Bengkalis Kasmarni.

Nilai keseluruhan yang didapat kafilah berjuluk Negeri Junjungan itu adalah 54. Terpaut empat angka, dari Pekanbaru yang menempati urutan kedua. Sedangkan tuan rumah, Rokan Hilir sukses menyabet juara umum.

Akumulasi peroleh point Kafilah Kabupaten Bengkalis didapat dari juara 1 sebanyak 7 pemenang, juara 2 sebanyak 4 pemenang dan juara 3 sebanyak 7 pemenang. Dimana untuk juara 1 dikali 5, juara 2 dikali 3 dan juara 3 dikali 1.

Adapun pundi-pundi point Kabupaten Bengkalis juara 1 disumbangkan oleh Alfianti Agustina (Hifzil Qur’an 10 Juz), Annisa Azzahra (Hifzil Qur’an 30 Juz), Nurhazmizah (Tilawah Al-Qur’an Remaja), Nesa Aqila (Khattil Qur’an Hiasan Mushaf), Wahyu Subakti dan Juliana (Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an) dan Fahmil Qur’an Beregu Putra (Nuzul Ilham Akbar, Nuzul Ilham Fadhli, Abdurrauf).

Juara 2 diraih oleh peserta atas nama Fitria Humairo (Tilawah Al-Qur’an Anak-anak), Femty Nanda Putri (Tilawah Al-Qur’an Dewasa Qira’at Mujawwad), Nelvita Susanti (Tilawah Al-Qur’an Dewasa Qira’at Murattal) dan Rizda Dwi Larasanti (Khattil Qur’an Dekorasi).

Sedangkan juara 3 disumbangkan oleh peserta atas nama Siti Zulaikha (Hifzil Qur’an 1 Juz Tilawah), Rafiq Al Indra (Tilawah Al-Qur’an Remaja Qira’at Murattal), Zulkifli dan Yuni Kartika (Tafsir Al-Qur’an Indonesia), Budi Rahmat (Tafsir Al-Qur’an Inggris), Mira Karyani (Khatil Qur’an Dekorasi) dan Muhammad Taufiq Al-Haqqi (Khattil Qur’an Hiasan Mushaf). (Inf)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *