Memaknai Kata Janji

Oje,-Ungkapan kata yang sering didengar mengenai kata” Janji adalah Utang” hal ini memberikan makna jangan mudah memberi janji kalau nantinya tidak dapat dipenuhi, untuk itu sepenggal bait lagu ” janji..janji..tinggal janji dan engkau yang berjanji .. engkau yang memungkiri” suatu hal yang dapat mengurangi kepercayaan seseorang.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata Janji berarti ucapan yang menyatakan kesediaan dan kesanggupan untuk berbuat”, sementara itu kata janji adalah “kontrak psikologis yang menandakan transaksi 2 dua orang dimana orang pertama mengatakan kepada orang kedua untuk memberikan layanan ataupun memberikan yang berharga baginya sekarang dan akan digunakan atau tidak. Janji juga bisa berupa sumpah atau jaminan (sumber Wikipedia)

Kalaulah dilihat arti janji memberikan gambaran bahwa memberikan seseorang memberikan berjanji berarti memberikan harapan kepada orang lain yang nantinya akan dapat diterima, disamping itu janji ada kalanya suatu komitmen kesepakatan bersama antara pemberi janji dengan penerima janji. Pertanyaannya apakah janji perlu menetapkan batas waktu untuk dipenuhi pemberi janji dan bagaimana menyikapi janji yang diungkapkan pemberi janji ? Untuk itu jelas pemberi janji hendaklah memiliki kemampuan dan kapasitas untuk memenuhinya, sebab arti janji dapat dikatakan suatu jaminan atau sumpah dari pemberi janji itu sendiri.

Dalam perspektif pemimpin suatu organisasi publik ataupun organisasi privat untuk mewujudkan tujuan organisasi yang menjadi tanggung jawab pemimpin, kerjasama dengan anggota organisasi menjadi penting dan menentukan, sebab sumber daya manusia menjadi faktor yang strategis di dalam organisasi, salah satu upaya dalam menggelola organisasi nantinya pemimpin akan memberikan motivasi untuk mendorong semangat kerja yang didalamnya tersirat adanya janji, misalnya mengenai jenjang karier dan pemberian penghargaan.bagi yang berprestasi dan memiliki prestasi,dengan tujuan anggota organisasi memiliki harapan akan masa depannya dalam bekerja.ungkapan pemimpin dalam bentuk pernyataan juga dapat pula dikatakan Janji.

Sementara itu, penyampaian Visi,Misi dan program dari seorang pemimpin, jika cermati makna dari kata visi dapat pula dikatakan suatu janji yang wajib dipenuhi, mengapa demikian ? Sebab didalam visi tercermin harapan saat ini dan masa yang akan datang,biasanya menjadi daya tarik tersendiri dari masyarakat. Maka tak heran memilih pemimpin perlu dicermati visi,misi dan programnya, sementara itu visi yang baik ada batas waktu untuk mewujudkannya

Semoga kedepan pemimpin publik dapat mewujudkan visi sebagaimana yang diungkapkan sebelumnya, bagaimanapun juga visi pada hakekatnya merupakan janji pemimpin untuk masyarakat.

Penulis: Sofyan Dosen Tetap STIE Mahaputra Riau

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *