Ketua DPRD M. Febriadi, S. Sos.,M.si Melepas Pawai Adat Dayak Seni dan Budaya Kabupaten Ketapang.

Ojenews, com, Ketapang Kalbar,- Ketua DPRD Kabupaten Ketapang Hadiri Pembukaan Pentas Seni Adat Budaya dayak VIII dan Pameran Adat Budaya Dayak sekaligus Pelepasan pawai Adat Dayak Kabupaten Ketapang.

Pada hari Selasa tanggal 6 Desember 2022 bertempat di Lapangan Pentas Seni Pendopo Bupati Ketapang telah dilaksanakan Pentas Seni Adat Budaya dayak VIII Kab.Ketapang dengan tema “Melalui musyawarah adat pentas seni budaya dan pameran Dewan Adat Dayak Kabupaten Ketapang VIII tahun 2002 Mari Kita gali dan lestarikan seni dan budaya Dayak Ketapang sebagai warisan budaya bangsa untuk Ketapang maju menuju masyarakat Sejahtera”

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh ketua DPRD Kabupaten Ketapang M. Febriadi ,S.Sos.,M.Si. yang juga diberi kesempatan untuk melepas pawai Adat Budaya Dayak Kabupaten Ketapang.

Pesan pesan yang disampaikan oleh Ketua DPRD Kabupaten Ketapang antara lain:

Selamat dan sukses atas terselenggaranya kegiatan Pentas Seni Adat Budaya Dayak ke VIII Kabupaten Ketapang yang saat ini sedang berlangsung dimana kita ketahui bersama selama 2 tahun kegiatan ini tidak dapat dilaksanakan di karenakan kita terdampak pandemi covid 19 maka dari itu saat ini kegiatan dapat dilaksanakan kembali.

Saya berharap dengan kegiatan ini dapat mendongkrak hasanah Adat Budaya Dayak di Kabupaten Ketapang dan dapat memberikan kontribusi kepada Daerah dengan mendongkrak sektor pariwisata Daerah Ketapang.

Pesan saya kepada kita semua harus bisa menjaga dan melestarikan Adat Budaya yang ada agar tetap eksis kancah nasional bahkan internasional agar tidak tergerus oleh perkembangan era globalisasi saat ini dan saya sangat mengapresiasi kegiatan ini semoga ditahun tahun selanjutnya dapat di laksanakan secara meriah karena perlu kita ketahui kegiatan adat budaya ini bukan semata mata untuk masyarakat adat namun juga untuk masyarakat luas khususnya masyarakat Kabupaten Kaetapang yang beragam multi Etnis ini.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *