Kadisdik Pekanbaru Resmikan Labor IPA SMPN 40 Pekanbaru

Ojenews.com Pekanbaru Riau.

Negeri Smart City Madani,-Kelengkapan sarana belajar tidak hanya terdiri dari ruang kelas akan tetapi saran pendukung lainnya juga menjadi sangat penting seperti ruang labor IPA, Ruang Labor Bahasa, Ruang Perpustakaan,Ruang UKS dan Ruang Komputer.

Guna kelengkapan sarana pendidikan tersebut pemerintah Kota Pekanbaru melalui dinas terkait yakni Dinas Pendidikan membangun 1 unit ruang labor SMP Negeri 40 yang beralamatkan di Jalan Garuda Sakti KM 3 Kelurahan Simpang Baru Kecamatan Tampan dan diresmikan langsung penghunaannya oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru DR.H.Abdul jamal,M.Pd pada Senin (20/01/2020) lalu.

Dalam peresmian tersebut nampak hadir Kepala Dinas Pendidikan DR.H.Abdul Jamal,M.Pd, Sekretaris Dinas H.Muzailis, Kepala Bidang Sekolah Menengah Hj.Nurbaiti,M.Pd, Kasi Sarana SMP Peri Sukur serta para pengurus Komite sekolah.

Berkenaan dengan peresmian penggunaan Ruang Labor IPA tersebut, Kepala SMP Negeri 40 Hj.Rosmawaty menyampaikan rasa bersukurnya atas pembangunan dan peresmuan ruang labor IPA tersebut.

“Alhamdulillah tahahun ini sekolah kita sudah punya labor IPA semoga dengan telah diresmikannya pengginaan labor tersebut kita dapat mengfungsikannya dengan maksimal.Untuk itu kami ucapkan terimakasih kepada pak Kadis DR.H.Abdul Jamal,”ucap Hj.Rosmawaty.

Acara peresmian labor diakhiri dengan makan berjamba tradisi melayu Riau.(dy).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *