Ojenews.com.Pekanbaru.Riau.
Negeri Smart Sity Madani-Berlangsungnya pelaksanaan USBN tingkat Pendidikan Dasar pada Kamis (3/5) di Kota Pekanbaru diikuti 18.893 siswa SD/MI negeri dan swasta.
Dihari pertama pelaksanaan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Kabid Pendidikan Dasar H.Darisman,M.Pd melakukan pemantauan jalannya ujian tersebut pada beberapa sekolah, seperti SD Negeri 123, SD Negeri 113, SD Negeri 176 dan SD Negeri 130.
Secara keseluruhan Darisman mengatakan bahwa pelaksanaan USBN dihari pertama itu berjalan normal
“Hari ini merupakan hari pertama pelaksanaan USBN dan dari hasil kunjungan kami kebeberapa sekolah dasar, pelaksanaan ujian berjalan normal. Distribusi soal, lembaran jawaban dan para peserta ujian tidak ada gendala sesuai dengan yang kita harapkan,”terangnya.
Dijelaskannya, bahwa Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) ini akan berlangsung selama tiga hari yaki, mulai dari hari Kamis (03/05) sampai Sabtu (05/05). Sementara jumlah SD/MI yang mengikuti USBN terdiri dari 292 sekolah dan ujian masih menggunakan pensil dan kertas (Paper based test).
Dikatak juga bahwa dari 292 sekolah yang melaksanakan ujian itu ada 16 sekolah yang menggunakan kurikulum K-13 sementara sisanya 276 masih menggunakan kurikulum KTSP. Untuk hari pertama mata pelajaran yang diujikan Bahasa Indonesia, hari kedua Matematika dan hari ketiga IPA. Waktu pelaksanaan dimulai pukul 08.00 sampai 10.00, setiap hari pelaksanaan ujian.
“Bagi siswa yang tidak hadir atau berhalangan hadir, kita sudah menjadwalkan ujian susulan. Untuk waktu pelaksanaan USBN susulan adalah Senin (07/05) sampai Rabu (09/05) 2018,” tambahnya.
Darisman berharap, hasil ujian tahun ini bisa lebih baik dari sebelumnya. Serta diharapkan kerjasama instansi-instansi terkait demi menyukseskan pelaksanaan USBN ini. Selain itu, peran orang tua juga diperlukan agar memperhatikan anaknya, diawasi dan didampingi belajarnya. Sehingga bisa memberikan pendampingan selaku orangtua dalam mendidik anak.(dy).