Ditangan Dingin Hj.Rosmawaty,SMP Negeri 40 Pekanbaru Semakin Menakjubkan

Ojenews.com Pekanbaru Riau.
Negeri Smart City Madani,- SMP Negeri 40 yang beralamatkan di Jalan Garuda Sakti kelurahan Simpang Baru kecamatan Tampan Kota Pekanbaru Provinsi Riau yang didirikan pada tahun….setakad ini semakin menakjubkan.

Perubahan yang sangat siknifikan ini disebabkan sentuhan tangan kepala sekolah yang sangat peduli terhadap kemajuan mutu dan keasrian lingkungan sekolah.

Bukan Hj.Rosmawati,M.Si namanya kalau tidak membawa perubahan disetiap dimana dirinya ditempatkan.

Kendatipun belumcukup 6 bulan bertugas sebagai kepala sekolah di SMP Negeri 40 namun kita telah melihat perubahan dan kemajuan secara fisik maupun akademis sekolah itu.

Mulai dari pekarangan sekolah yang tertata rapi hingga pajangan pamplet pamplet yang bertuliskan pesan nasehat serta pesan motifasi kepada siapa saja yang membacanya. Inilah ide kreatif yang jarang dijumpai disekolah manapun.

Dalam kunjungan media www.ojenews.com kesekolah SMP Negeri 40 tersebut dan sempat melakukan perbincangan dengan beberapa wali murid dan guru, bahwa mereka memberikan apresiasi yang tinggi kepada kepala sekolah Hj.Rosmawaty yang telah menyulap SMP Negeri 40 menjadi sedemikian indah, bersih dan nyaman.

“Padahal belum lama ibuk itu di sekolah ini pak tapi sekolah ini sudah nampak bersih dan indah bahkan membuat kami nyaman disini sambil menunggui anak kami pulang,”kata ibu paroh baya itu.

Diberbagai sudut pekarangan dan koridor runag kelas terpajang dan tertata apik berbagai jenis bunga nan menarik indah dan sejuk mata ketika memandangnya.Deretan ban ban bekas disulap menjadi aksesoris pekarangngan menambah indahnya lingkungan sekolah.

Satu kata yang pasti dari pemaparan Hj.Rosmawaty kepada www.ojenews.com yakni, menjalin rasa kekeluargaan yang tinggi, kebersamaan dan kerjasama yang solit dalam melakukan perubahan yang positif diranah pendidikan.

“Saya bersukur atas kepercayaan yang diberikan kepada saya ini, dan saya juga tidak mau amanah ini saya siasiakan.Seperti yang terlihat dan kita tetap melakukan inovasi dan pembenahan di seluruh lini,”kata Hj.Rosmawati,M.Si.

Untuk memajukan sekolah, menurut Hj.Rosmawati tidak hanya cukup dilakukan oleh Kepala Sekolah dan Guru saja, akan tetapi sesuai dengan PP 48 tahun 2008 tanggungjawab terhadap pendidikan yaitu, pemerintah daerah dan masyarakat.

“Untuk memajukan sekolah tidak cukup hanya dilakukan oleh kita, kepala sekolah dan para guru, namun keterlibatan masyarakat sebagai orang tua harus terakomodir,”katanya.

Dikatakan Hj.Rosmawaty, strategi yang ampuh untuk memotifasi para warga sekolah agar menyamakan visi yakni dengan memupuk rasa kekeluargaan yang tinggi, saling menghargai dan mempercayai dan jalinan kerjasama yang solit.

“Alhamdulillah sejauh ini kita selalu menjunjung nilai nilai kekeluargaan dan kekompakan dalam berbagaihal sehingga setapak demi setapak dan sedikit demi sedikit sudah menampakkan hasilnya.Sekolah kita saat ini sudah jauh lebih bersih dan indah, ini berkat pranserta seluruh warga sekolah,” ucap Hj.Rosmawaty.(dy).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *