Bupati Rohul Sukiman Hadiri MPTB Bumdes Syariah Amanah

Ojenews.com Rohul Riau

Negeri Seribu Suluk.-Bupati Rohul H.Sukiman hadiri MPTB Bumdes Syariah Amanah Desa Suka Damai, yang didampingi langsung oleh Ketua TP. PKK Rokan Hulu, Sabtu 22 februari 2020.

Kehadiran Bupati Rohul disambut baik dan meriah oleh masyarakat Desa Suka Damai, yang ditandai dengan antusias masyarakat, yang mana masih bertahan menunggu kedatangan orang nomor 1 di Kab. Rohul.

Dalam sambutannya Kades Suka Damai, Gunarin menyampaikan selain dari laporan MPTB dirinya juga menyampaikan harapan dari masyarakat terkait kondisi jalan yang mana sangat memprihatinkan untuk dilewati.

“kepada bapak Bupati Rokan Hulu, saya mewakili masyarakat sangat berharap sekali agar kiranya dapat memenuhi permintaan kami, terutama terkait jalan yang menjadi akses perekonomian kami, dan kami berharap kiranya Desa kami juga mendapatkan seperti apa yang di dapatkan Desa lain” ungkap Gunarin.

Ditempat yang sama saat diwawancarai Kades Gunarin Mengakui bahwa saat ini Desanya belum mendapatkan bantuan terutama perkara jalan, dan saat disampaikan kepada Bupati permohonan ini langsung direalisasikan oleh Bupati dan langsung dikerjakan pada hari besok.

“belaiu akan kabulkan permintaan kami dan akan mulai dikerjakan pada hari esok, memang tidak aspal namun masih full material” ungkapnya.

Diawali dengan penyerahan Dana PADes yang disaksikan Bupati Rokan Hulu H.Sukiman, sebelum sambutannya Sukiman terlebih dahulu menyerahkan bantuan, Serta penyerahan berita acara pembebasan lahan dan sertifikat tanah kepada keluarga Suarno dan kekuatan Yuliatin, dari PT. MAN.

Dalam sambutannya Bupati Rohul H. Sukiman mengatakan sangat berbangga hati kepada BUMDesa Syariah Amanah Desa Suka Damai yang mana bisa mengembangkan usahanya dengan baik, sehingga bisa menghasilkan SHU yang lumayan besar.

“Saya sangat bangga dengan pencapaian yang telah dicapai oleh BUMDes Syariah Amanah Desa Suka Damai ini, yang mana bisa mengembangkan usahanya dengan baik, dan sehingga bisa menghasilkan SHU yang lumayan besar” ungkapnya

Sukiman juga menyampaikan terkait permintaan masyarakat tentang perbaikan jalan Desa Suka Damai akan diusahakan dipenuhi dalam tahun 2020 ini, meski tidak keseluruhan namun diusahakan bakal ada nanti pembangunan jalan ke desa suka damai.

“Saya mempunyai keinginan agar setiap Desa di Rokan Hulu ini, bisa merdeka dan bisa menikmati jalan yang bagus, sebab sudah saya hitung hitung jika saya terpilih lagi maka saya usahakan semua jalan Desa tuntas diaspal” tutupnya.(rat).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *