Wakil Ketua Gugus Tugas Inhil H.Syamsudin Uti Serahkan BLT Tahap Pertama Tahun 2020 Kepada Masyarakat

Ojenews.com Inhil Riau

Bacaan Lainnya

Bumi Hamparan Kelapa Dunia,-penyerahan Bantuan Lansung Tunai (BLT) tahap Pertama TH 2020 di serahkan lansung Wakil Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Inhil Wakil Bupati H.Syamsuddin Uti di Desa Sungai Luar Kecamatan Batang Tuaka, Kamis (14/5/2020) Siang.

Pada kesempatan tersebut Wabup H.Syamsuddin Uti didampingi Camat, Kepala Desa dan perangkat Desa Sungai luar yang disaksikan lansung Pihak Polres Inhil, Babinsa dan Pendamping P3MD Kec.Batang Tuaka.

Penyerahan BLT di tengah Wabah Pendemi Covid-19 dilakukan dengan mendatangi rumah warga yang berhak menerima Bantuan tersebut.

Dengan maskud menerapkan protokoler kesehatan dengan physical distance dan disamping menyerahkan BLT Wakil Ketua Gugus H.Syamsuddin Uti juga mengingatkan warga masyarakat untuk menggunakan masker apabila keluar rumah guna menghindari penyebaran Covid-19.

“Untuk menghindari wabah Covid-19 ini di harap kan kepada seluruh lapisan masyarakat untuk memakai masker sebagai pelindung diri apabila keluar dari rumah,”sebut Wakil Ketua Gugus Tugas H.Syamsudin Uti.(wd/rls).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *