Wabub Rohul Indra Gunawan Akui Kinerja Pegawai disduk Capil Terbilang Bagus

Ojenews.com Rohul Riau
Negeri Smart City Madani,-Wakil Bupati Rokan Hulu (Rohul) H Indra Gunawan mengakui bahwa kinerja pegawai Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Rokan Hulu terbilang bagus dan memuaskan.

Hal ini dibukti langsung Wabup Indra Gunawan saat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Kantor Disdukcapil Rohul, yang terletak di Komplek Pemda Pasir Pengaraian,Rabu (26/01/2022).

Dalam sidak, Orang nomor dua di Kabupaten Negeri Seribu Suluk itu secara langsung berkomunikasi dengan pegawai Disdukcapil Rohul dan masyarakat yang hendak mengurus data kependudukan.

“Seperti yang kita dengarkan tadi bersama-sama, bukan hanya dari pegawainya, namun dari masyarakatnya juga mengakui bahwa pelayanan di Disdukcapil Kabupaten Rokan Hulu ini terbilang bagus,”Kata Wabup.

Pria yang akrab disapa Ujang Lurah itu juga mengakui, bahwa dalam pelayanan di Disdukcapil Kabupaten Rokan Hulu tidak pilih bulu dalam pengurusan data Kependudukan.

“Tampak disini tidak ada pilih kasih, seperti yang kita lihat, bahwasanya yang duluan, maka mendapatkan pelayanan pertama dan yang datang selanjutnya akan mengantri sesuai dengan urutannya,” tambah Wabup lagi.

Diakui Wabup, sekitar 95 persen tenaga operator di Disdukcapil Kabupaten Rokan Hulu merupakan pegawai honorer, sehingga kedepannya dibutuhkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten.

Ketika ditanya terkait alat perekam data kependudukan di beberapa Kecamatan yang rusak, Wabup mengaku Pemerintah telah memprogramkan hal tersebut, dimana melalui dana APBD murni, Pemerintah telah menyiapkan alat perekam data Kependudukan untuk di tiga Kecamatan.

“InsyaAllah di bulan April atau Mei ini nanti sudah ditetapkan, ada tiga Kecamatan yakni Kecamatan Ujung Batu, Kepenuhan dan Tambusai, sehingga nantinya masyarakat tidak perlu jauh-jauh lagi mengurus data Kependudukannya ke Ibukota Pasir Pengaraian,”tutupnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *