Masyarakat Matan Hilir Utara Ucapkan Terima Kasih Atas Normalisasin Sungai Tolak Yang Berdampak Baik Pada Pencegahan Banjir dan Ekonomi Warga

Ojenews,Com, Ketapang Kalbar,- Berjalannya pekerjaan normalisasi sungai  Tolak Kecamatan Matan Hilir Utara kabupaten Ketapang disambut baik dan diucapkan syujur oleh masyarakat Matan Hilir Utara.

Pasalnya, normalisasi sungai yang selama ini dinanti nanti terwujud sudah, dan dengan dinormalisasinya sungai tersebut dapat dapat mencegah banjir dan selain itu juga dapat menghidupkan perekonomian masyarakat disepanjang aliran sungai.

“Biasanya hujan terus menerus rumah kami kebanjiran, sawah kami kebanjiran dan tanaman rusak,tapi sekarang air sudah lancar,kami jadi lebih tenang dan optimis,”ucap Budiman(43) RT 04/Rw 02 ,Sabtu (10/1/2026).

Sementara itu, Yuyun (30) warga Dusun 1 RT 01/RW 01 menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Provinsi,ia berharap program normalisasi sungai dapat terus dilanjutkan agar manfaatnya dapat dirasakan dalam jangka panjang,”Ujarnya.

Ditempat terpisah camat Matan hilir Utara Rahmad Rohendi saat dikonfirmasi media ojenews terkaitnya  Normalisasi sungai tolak sudah terlaksana ,Ia menjelaskan  kegiatan pengolahan SDA dan pembangunan pantai Wilayah Sungai lintas pada wilayah sungai lintas Kabupaten/kota , juga mengenai pekerjaan yang Pelaksana CV.Tiara Waringin Manunggal sudah selesai dari sungai Tolak di perbatasan sungai Desa Laman Satong, dan perbatasan sungai Desa Tanjung Baik Budi .”ucapnya

Sementara itu Arifin ( 40) Dusun 1 RT 01/ RW 01, menyampaikan terima kasih kepada pemerintah provinsi Kalimantan Barat,Ia berharap normalisasi sungai tolak dapat dirasakan dalam jangka panjang.”kami ucapkan terimakasih kepada pemerintah provinsi Kalimantan Barat atas perhatian dan kerja nyatanya.kami siap berkerja sama dalam menjaga kebersihan sungai agar manfaatnya terus berkelanjutan, ” ujarnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *