HUT Desa Pasir Utama Rambah Hilir Ke-45 Berjalan Meriah dan Khidmat

Ojenews.com Rohul Riau,-Rambah Hilir–Desa Pasir Utama, Kecamatan Rambah Hilir, Memperingati HUT ke-45 dengan penuh khidmat pada Kamis (11/12/2025).

Acara yang di halaman Kantor Desa Pasir Utama ini dirangkai dengan Tabligh Akbar serta doa bersama.

Acara turut tersebut dihadiri Wakil Bupati Rokan Hulu H. Syafaruddin Poti, SH MM, Plt Kepala DPMPD Prasetyo, Camat Rambah Hilir Mahadi, SE.MM, Kapolsek Rambah Hilir Ipda Okto Wahyudi, S.Fil, MM, Kepala Desa Pasir Utama Ghofururrohim, S.Sos, perangkat desa, BPD, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ratusan warga dari berbagai dusun.

Wakil Bupati Rokan Hulu H. Syafaruddin Poti, SH MM menyampaikan apresiasi atas kekompakan masyarakat Pasir Utama dalam menjaga tradisi dan merawat nilai gotong royong.
Menurutnya, usia 45 tahun merupakan capaian penting yang mencerminkan perjalanan panjang dalam membangun desa.
“Peringatan hari lahir desa bukan sekadar acara seremonial. Ini adalah momen untuk memperkuat kebersamaan dan terus mendorong pembangunan yang lebih baik. Saya bangga melihat kekompakan warga Pasir Utama,” ucapnya.

Kepala Desa Pasir Utama Ghofururrohim, S.Sos, dalam hal ini di wakili Sekdes Bambang mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh unsur masyarakat dan pemerintah yang terus mendukung pembangunan desa.
Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum bagi seluruh masyarakat untuk terus bersatu, menjaga keharmonisan, serta memperkuat komitmen dalam memajukan desa ke arah yang lebih baik.

“Selain merayakan hari lahir desa, kita juga berdoa bersama untuk saudara-saudara kita di Sumatra yang terkena bencana. Semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi desa kita dan menjadi pengingat untuk terus berbagi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *